Dinhub Kabupaten Purworejo mengikuti Upacara Peringatan Hari Otoda, HUT Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2025
Dinhub Kabupaten Purworejo mengikuti Upacara Peringatan Hari Otoda, HUT Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2025

By ADMIN 25 Apr 2025, 17:04:12 WIB Kegiatan
Dinhub Kabupaten Purworejo mengikuti Upacara Peringatan Hari Otoda, HUT Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2025

Keterangan Gambar : Upacara Peringatan Hari Otoda, HUT Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2025


Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi memimpin Upacara HUT ke-29 Otonomi Daerah, yang dirangkai dengan HUT ke-75 Satpol PP, HUT ke-63 Satlinmas, serta HUT ke-106 Damkar, pada Kamis (25/04/2025) di Jalan Proklamasi depan Kantor Bupati Purworejo. Turut hadir dalam acara tersebut Jajaran Forkopimda, para pejabat daerah, pimpinan BUMN, BUMD, OPD, serta peserta upacara dari berbagai unsur.

 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Wakil Bupati menyampaikan bahwa otonomi daerah merupakan sarana untuk mempercepat pemerataan pembangunan, memperkuat integrasi nasional, serta meningkatkan daya saing daerah yang pada akhirnya akan berkontribusi terhadap kemajuan bangsa secara keseluruhan.

 

“Peringatan HUT Otonomi Daerah yang mengambil tema Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045, adalah refleksi atas pentingnya hubungan yang harmonis dan konstruktif antara pemerintah pusat dan daerah dalam menyongsong masa depan Indonesia, yaitu Indonesia Emas 2045,” katanya.

 

Wakil Bupati juga menegaskan bahwa momentum ini merupakan peluang emas untuk membuktikan bahwa kita sebagai bangsa yang maju, mandiri, dan berdaulat yang tercermin dari keunggulan ekonomi, teknologi, pendidikan, dan kebudayaan, dengan masyarakat yang adil, makmur dan berakhlak mulia.

 

“Tanggal 25 April diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Otonomi Daerah yang merupakan tonggak sejarah bagi administrasi pemerintahan di Indonesia,” ujarnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati juga menyampaikan selamat atas ulang tahun ke-75 Satuan Polisi Pamong Praja, ulang tahun ke-63 Satuan Perlindungan Masyarakat dan ulang tahun ke-106 Pemadam Kebakaran.

 

“Keberadaan Satpol PP, Satlinmas dan Damkar merupakan salah satu potensi sumber daya aparatur yang sangat penting dalam pemerintahan daerah. Sehingga peringatan ini juga menjadi momentum untuk bersama-sama menyatukan visi dan mengkonsolidasikan penyelenggaraan ketenteraman ketertiban umum dan perlindungan masyarakat di daerah,” tandasnya.

 

Sumber: Prokopim




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment