Pam Panen Perdana Jagung Pioner 35 dan Peresmian Rest Area Depok Rejo Oleh Bp.Bupati Purworejo

By ADMIN 27 Nov 2021, 12:41:46 WIB Kegiatan
Pam Panen Perdana Jagung Pioner 35 dan Peresmian Rest Area Depok Rejo Oleh Bp.Bupati Purworejo

Purworejo - Dalam rangkaian turut mensukseskan acara panen perdana jagung pioner 35 dan peresmian rest area Depok Rejo oleh Bp.Bupati Purworejo, Dinas Perhubungan selalu siap menyiagakan anggotanya terutama kaitannya dengan pengamanan serta penertiban arus lalu lintas. Bertempat di desa Depok Rejo Kecamatan Ngombol Kabupaten Purworejo personil dari bidang Lalulintas Dinas Perhubungan melaksanakan pengamanan serta penertiban arus lalu lintas guna menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan baik itu kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas.

Kegiatan acara panen perdana jagung pioner 35 dan peresmian rest area Depok Rejo oleh Bupati Purworejo dilaksanakan pada pkl. 10.00 wib hari Senin 22 November 2021 lalu. Turut hadir mendampingi diantaranya Kepala Dinas PPKP Wasit Diono Ssos, Kabag Humas dan Protokol Rita Purnama SSTP MM, Camat beserta Forkopimcam Ngombol, Koordinator PPL se- Kabupaten Purworejo, serta kelompok tani di Kecamatan Ngombol.

Dikatakan Bupati, " Kabupaten Purworejo merupakan daerah agraris yang menjadi salah satu lumbung pangan di Provinsi Jawa Tengah. Selain itu, sektor pertanian menjadi salah satu sektor penting yang sangat mendukung pertumbuhan dan perekonomian daerah.Oleh karena itu, Pemerintah terus memberikan perhatian terhadap peningkatan kualitas dan kuantitas produksi pertanian, agar sektor pertanian menjadi kuat dan tangguh

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment