Pengertian Overload

By ADMIN 28 Jun 2021, 09:49:22 WIB Kegiatan
Pengertian Overload

Dampak ketidakpatuhan angkutan barang yang Overdimensi dan Overload berpengaruh besar pada keselamatan di jalan dimana menjadi salah satu penyumbang penyebab kecelakaan lalu lintas. Sekarang Mimin ingin membahas kondisi Overload dimana kendaraan mengangkut muatan yang melebihi batas beban yang ditetapkan.

Overload ini sangat berbahaya karena kendaraan dapat dengan mudah terguling dan ditambah pula dengan kemungkinan barang muatan terjatuh. Kondisi ini membahayakan pengemudi dan pengguna jalan lainnya, bahkan bisa menyebabkan kecelakaan berat sampai menghilangkan nyawa. Jadi mari pengusaha dan pengemudi angkutan barang, kita menjaga keselamatan dengan mengikuti peraturan yang berlaku demi terlaksananya bebas ODOL.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment