PPKM Level 4 Diperpanjang Hingga Tanggal 9 Agustus 2021

By ADMIN 04 Agu 2021, 12:31:10 WIB Kegiatan
PPKM Level 4 Diperpanjang Hingga Tanggal 9 Agustus 2021

Pemerintah kembali menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 mulai hari Selasa (3/8/2021) hingga 9 Agustus 2021. Keputusan tersebut diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin (2/8/2021) malam. "Pemerintah memutuskan untuk melanjutkan penerapan PPKM Level 4 dari tanggal 3 sampai dengan 9 Agustus 2021," ujar Jokowi melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Berikut aturan lengkap PPKM level 4 periode 3-9 Agustus 2021:

  • Kegiatan belajar mengajar (sekolah, perguruan tinggi, akademi, dan pelatihan) dilakukan secara daring.
  • Sektor nonesensial 100 persen kerja dari rumah atau work from home (WFH).
  • Sektor esensial, meliputi: Keuangan dan perbankan: bisa beroperasi dengan kapasitas maksimal 50 persen untuk pelayanan masyarakat dan 25 persen untuk administrasi perkantoran Pasar modal, teknologi informasi, perhotelan: bisa beroperasi dengan kapasitas maksimal 50 persen Industri ekspor: bisa beroperasi dengan kapasitas maksimal 50 persen untuk pelayanan masyarakat dan 10 persen untuk administrasi perkantoran Pemerintahan: 25 persen kerja dari kantor dengan protokol ketat Kritikal (kesehatan, keamanan, bencana dan sejenisnya): bisa beroperasi 100 persen, sementara untuk administrasi perkantoran maksimal 25 persen kerja dari kantor. Baca juga: Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid-19
  • Pasar rakyat, swalayan, supermarket dan toko kelontong yang menjual sembako sehari-hari diperbolehkan untuk buka dengan batas waktu. Batas waktu buka sampai dengan pukul 15.00 waktu setempat, dengan kapasitas maksimal 50 persen.
  • Khusus apotek, bisa buka dan beroperasi selama 24 jam.
  • Pedagang kaki lima, toko kelontong, agen atau outlet voucher, pangkas rambut, laundry, pedagang asongan, bengkel kecil, cucian kendaraan, dan usaha-usaha kecil lain yang sejenis diizinkan buka dengan protokol kesehatan ketat. Pedagang diizinkan buka sampai dengan pukul 20.00 waktu setempat yang pengaturan teknisnya diatur oleh pemerintah daerah. Baca juga: Penambahan Kasus Covid-19 di Indonesia Peringkat 1 di Dunia, Disorot Media Asing
  • Restoran, rumah makan, warung, pedagang kaki lima, lapak jajanan, dan sejenisnya yang memiliki tempat usaha di ruang terbuka diizinkan buka. Warung makan, pedagang kaki lima dan lapak jajanan bisa beroperasi dengan protokol kesehatan yang ketat sampai pukul 20.00 waktu setempat. Waktu maksimal waktu makan untuk setiap pengunjung dibatasi 20 menit. Sementara restoran, rumah makan atau kafe di lokasi tertutup atau di dalam pusat perbelanjaan tidak diperbolehkan menerima pengunjung yang makan di tempat. Hanya boleh delivery/take away. Baca juga: Penjelasan BKN soal Perincian Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS 2021
  • Pusat perbelanjaan, mal, atau pusat perdagangan ditutup sementara. Ada pengecualian bagi pegawai toko yang melayani penjualan online. Hanya boleh ada maksimal 3 orang di tiap gerai yang melayani penjualan online.
  • Kegiatan konstruksi untuk indrastruktur publik beroperasi 100 persen.
  • Tempat ibadah tidak mengadakan peribadatan berjemaah dan mengoptimalkan ibadah di rumah. Baca juga: Waspadai Gejala Baru Covid-19, Mirip Flu Musiman
  • Fasilitas umum (area publik, taman, tempat wisata dan area publik lainnya) ditutup sementara. Begitu juga kegiatan seni, budaya, olahraga dan sosial kemasyarakatan yang dapat menimbulkan keramaian.
  • Transportasi umum (kendaraan umum, angkutan masal, taksi (konvensional dan online) dan kendaraan sewa/rental) diberlakukan dengan pengaturan kapasitas maksimal 50 persen.
  • Pelaksanaan resepsi pernikahan ditiadakan selama penerapan PPKM level 4.
  • Perjalanan domestik dan transportasi jarak jauh wajib menunjukkan kartu vaksinasi dan hasil tes negatif Covid-19.

Berikut ini daftar kabupaten yang masuk ke PPKM level 4 di jawa tengah :

  • Kabupaten Pemalang,
  • Kabupaten Pekalongan,
  • Kabupaten Magelang,
  • Kabupaten Sukoharjo,
  • Kabupaten Rembang,
  • Kabupaten Klaten,
  • Kabupaten Kebumen,
  • Kabupaten Banyumas,
  • Kota Tegal,
  • Kota Surakarta,
  • Kota Semarang,
  • Kota Salatiga,
  • Kota Magelang,
  • Kabupaten Wonosobo,
  • Kabupaten Wonogiri,
  • Kabupaten Sragen,
  • Kabupaten Semarang,
  • Kabupaten Purworejo,
  • Kabupaten Kendal,
  • Kabupaten Karanganyar,
  • Kabupaten Demak,
  • Kabupaten Batang, dan
  • Kota Pekalongan,

Sumber : https://www.kompas.com/tren/read/2021/08/03/083100065/ppkm-level-4-diperpanjang-hingga-9-agustus-simak-aturan-lengkapnya?page=all




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment